Banyak orang yang beralih pekerjaan untuk mendapatkan penghasilan yang lebih baik, atau mencari pekerjaan sampingan dengan penghasilan yang lumayan baik sebagai tambahan. Saat ini, banyak situs penyedia jasa antar barang seperti ekspedisi dan logistik yang membuka lowongan supir langsung kerja.
Lowongan dalam bidang tersebut memang sedang terbuka luas karena meningkatnya kebutuhan masyarakat akan adanya transportasi antar barang yang mudah untuk didapatkan melalui platform online. Sehingga, minat masyarakat untuk daftar kerja menjadi supir juga meningkat.
Untuk daftar kerja menjadi supir melalui platform online yang disediakan oleh pihak penyedia jasa caranya sangat mudah, hanya perlu menggunakan smartphone dan koneksi internet lalu masuk ke situs resmi dari platform milik perusahaan penyedia jasa kurir dan logistik yang diminati.
Sebelum mendaftar kerja, ada baiknya mengetahui profil tentang perusahaan yang akan dituju, dan dalam artikel ini akan dibahas mengenai hal-hal tentang perusahaan penyedia jasa ekspedisi dan logistik yang selalu terbuka untuk lowongan kerja.
Deliveree
Perusahaan dengan icon jam dan warna hijaunya yang menjadi ciri khas ini banyak dikenal tidak hanya bagi kalangan pelaku usaha tetapi juga masyarakat sebagai konsumen. Deliveree merupakan perusahaan penyedia jasa pengiriman logistik (kargo) dan ekspedisi yang menggunakan teknologi untuk kenyamanan dan kemudahan penggunanya.
Deliveree tidak hanya menjadikan perusahaan atau pelaku usaha sebagai targetnya, kalangan masyarakat umum juga bisa menggunakan layanan dari Deliveree untuk kebutuhan pribadi seperti pindahan rumah atau mengangkut belanjaan furniture untuk keperluan rumah. Untuk mendaftarkan diri sebagai supir juga mudah, hanya perlu install aplikasi Deliveree For Drivers melalui play store dan mengisi formulir yang telah disediakan.
Jam kerja di Deliveree sangat fleksibel, supir dapat dengan mudah mengatur jam kerja sesuai dengan kemampuan dan kebutuhannya. Sehingga pekerjaan ini bisa dijadikan pekerjaan tetap atau paruh waktu sebagai pengisi luang yang bisa menghasilkan uang. Kendaraan yang bisa digunakan oleh supir juga tidak terbatas jenisnya, mulai dari mobil dengan kategori ekonomi hingga truk tronton wing box sekalipun bisa digunakan untuk bekerja di Deliveree.
Namun wilayah perekrutan untuk menjadi supir baru bisa mencakupi seluruh wilayah pulau Jawa dan Bali saja. Keuntungan lebih juga bisa didapatkan oleh calon supir khusus untuk di Jakarta yang menyediakan fasilitas pelatihan kerja.
Beberapa persyaratan juga harus disiapkan terlebih dahulu sebelum mendaftar, agar pengisian data diri dan kelengkapan formulir menjadi lebih mudah dan cepat. Berikut adalah persyaratannya :
- Memiliki smartphone dan kuota internet
- Memiliki SIM, A atau B sesuai dengan jenis kendaraan yang digunakan
- Kartu identitas atau KTP (Kartu Tanda Penduduk)
- Biaya seragam sebesar Rp60,000 yang dibayarkan melalui virtual account bank
Selain itu, pastikan bahwa STNK dan pajak kendaraan masih aktif, serta kendaraan masih sangat layak untuk digunakan.
Kargo Tech
Sesuai dengan namanya, perusahaan ini menggabungkan teknologi dalam ekosistem logistik untuk pelayanan pengiriman barang atau penyediaan armada pengiriman barang. Kargo Tech memiliki pilihan jenis armada pengiriman barang yang cukup lengkap, sehingga pengguna bisa memilih jenis kendaraan yang sesuai dengan kebutuhan.
Kargo Tech tidak hanya bisa mengirimkan barang seperti kendaraan, furniture, atau material untuk kebutuhan industri saja, tetapi juga menyediakan truk yang telah dipasangi pendingin agar pengguna jasa dapat mengirimkan berbagai jenis produk makanan dan minuman.
Pendaftaran kerja sebagai supir di Kargo Tech prosedurnya cukup ketat dan berbeda dari yang lainnya, calon supir akan diarahkan untuk melakukan proses pendaftaran melalui aplikasi whatsapp dengan cara menghubungi akun resmi milik Kargo Tech. Adapun beberapa persyaratan yang harus dipenuhi sebagai berikut :
- Usia sekitar 21 – 25 tahun
- Wajib memiliki SIM B1 umum dan B2 umum
- Surat nikah (jika sudah menikah)
- Pas foto ukuran 4 x 9 sebanyak 2 lembar
- SKCK
- Paklaring
- Ijazah
- Surat keterangan kesehatan
- Wajib memiliki tabungan bank
- Wajib mempunyai smartphone
Bila telah diterima menjadi supir, kalian akan diarahkan untuk install aplikasi khusus untuk pengemudi Kargo Tech melalui play store.
Anteraja
Penyedia jasa ekspedisi dan logistik ini cukup dikenal oleh banyak kalangan konsumen maupun pelaku usaha. Sebagai konsumen, mungkin selama ini berpikir bahwa Anteraja hanya menyediakan jasa layanan sebatas ekspedisi atau pengiriman barang atau paket dengan jumlah beban yang kecil saja dan terbatas.
Tapi ternyata Anteraja sangat terbuka untuk kebutuhan pelayanan logistik atau pengiriman barang atau paket dalam jumlah beban dan volume yang sangat besar juga. Kesempatan lowongan kerja di ANteraja juga terbuka dengan luas, terlebih lagi perusahaan ini telah mengembangkan sayapnya untuk melakukan pengiriman dalam skala nasional, yang artinya terdapat banyak cabang dan gudang yang juga tersebar di hampir seluruh Indonesia.
Beberapa produk yang menjadi andalan Anteraja dalam usahanya untuk menyediakan jasa logistik dan ekspedisi diantaranya adalah :
- Ekonomi : Pengiriman dengan tarif paling murah diantara yang lainnya, namun produk tersebut hanya ada untuk salah satu platform belanja online.
- Reguler : Pengiriman standar dengan masa pengiriman waktu 2 hingga 4 hari dengan cakupan wilayah nasional.
- Next day : Sesuai dengan namanya, dengan produk ini pelanggan akan menerima pelayanan pengiriman paket yang akan tiba di lokasi tujuan dalam waktu 24 jam.
- Same day : Pengiriman dengan waktu tercepat di antara semua produk yang ada, paket akan tiba di hari yang sama dengan estimasi waktu pengiriman 8 jam, namun tentu hal tersebut akan dibatasi dalam segi jarak tempuh pengiriman paketnya.
- Frozen : Pelayanan yang diberikan produk ini adalah mengirimkan paket yang memiliki kebutuhan khusus untuk dikirim dalam keadaan beku, namun produk baru bisa dinikmati oleh pelanggan yang berada di Jakarta saja.
- Cargo : Produk yang satu ini bisa dibilang merupakan bagian dari pengiriman logistik, alias pengiriman dengan jumlah dan volume besar. Pelayanan ini sangat cocok untuk mengirimkan barang hingga di atas 50 kg seperti elektronik, furniture, bahkan mengirimkan kendaraan sekalipun.
Anteraja tidak hanya membuka peluang untuk mitra bisnis sebatas untuk skala kecil saja, tetapi juga untuk skala besar seperti korporat untuk mengirimkan barang dalam jumlah yang sangat besar.
Untuk mendaftar menjadi supir di Anteraja caranya sangat mudah, kalian hanya perlu buka ke situs resmi Anteraja dan masuk ke bagian karir lalu memilih daftar sebagai Mitra Sahabat Satria untuk bekerja sebagai kurir. Petunjuk, syarat dan ketentuan ada di halaman tersebut dan kalian bisa langsung mendaftarkan diri dengan mengisi formulir secara online.